Determinan Pemberian ASI Eksklusif di Masa New Normal oleh Ibu Menyusui yang Bekerja dengan Algoritma ID3

Abstract
Pemberian ASI secara eksklusif merupakan kegiatan penting dalam mempersiapkan generasi yang berkualitas di masa mendatang. Nutrisi berupa ASI yang cukup dikonsumsi oleh bayi dapat mempengaruhi pertumbuhan dan perkembangan bayi. Sumber energi yang berupa protein, vitamin dan mineral pada ASI merupakan sumber utama bagi bayi. SDKI tahun 2017 menunjukan Cakupan pemberian ASIX untuk bayi usia < 6 bulan di Indonesia secara umum meningkat dalam beberapa tahun terakhir, mencapai 52%. persentase ini menurun seiring dengan pertambahan usia anak, untuk anak usia < 1 bulan persentasenya 67%, angka ini berkurang menjadi 55% pada anak usia 2-3 bulan dan semakin menurun menjadi 38% pada anak usia 4-5 bulan. Salah satu penghambat pemberian ASIX adalah ibu yang bekerja. Tujuan penelitian untuk mengetahui Determinan Pemberian ASIX di Masa New Normal oleh Ibu Menyusui yang Bekerja dengan Algoritma ID3 dengan Metode dan Jenis penelitian yang dilakukan dalam penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Analisis data kuantitatif yang dilakukan pada penelitian ini menggunakan Algoritma ID3. Hasil penelitian dengan algoritma ID3 didapatkan determinan pemberian ASIX dari 6 variabel: umur, pendidikan, pengetahuan, fasilitas, pendapatan dan dukungan keluarga didapatkan bahwa variabel pengetahuan merupakan variabel yang paling berpengaruh terhadap tercapainya ASIX pada ibu yang bekerja. Sedangkan untuk variabel pendapatan, fasilitas dukungan dan pendidikan menjadi variabel penyerta. Kesimpulan dari penelitian ini jika pengetahuan baik maka variabel yang menjadi penyerta utama adalah pendapatan. Pendapatan keluarga dengan kategori menengah maka akan dilihat fasilitas ditempat kerjanya, jika terdapat fasilitas ditempat kerjanya maka kemungkinan pemberian ASIX tercapai, namun jika tidak ada fasilitas ditempat kerjanya maka akan dilihat dukungan keluarga dan pendidikan terkahir ibu. Breastmilk is exclusively an important activity in preparing a quality generation in the future. Nutrients in the form of breast milk that are sufficiently consumed by babies can affect the growth and development of babies. Sumber energy in the form of protein, vitamins and minerals in breast milk is the main source for babies. SDKI in 2017 showed that the coverage of ASIX administration for infants aged < 6 months in Indonesia has generally increased in recent years, reaching 52%. this percentage decreases along with the increase in children's age, for children aged < 1 month the percentage is 67%, this figure is reduced to 55% in children aged 2-3 months and decreases to 38% in children aged 4-5 months. One of the obstacles to the administration of ASIX is working mothers. The purpose of the study was to determine the Determinants ofBreastfeeding X in the New Normal Period by Breastfeeding Mothers Who Work with the ID3 Algorithm with Methods and Types of research conducted in this study using a quantitative approach. Quantitative data analysis was carried out in this study using the ID3 Algorithm. The results of the study with the ID3 algorithm obtained determinants of breastfeedingX from 6 variables: age, education, knowledge, facilities, income and family support, it was found that the knowledge variable is the variable that most affects the achievement of ASIX in working mothers. As for the variables of income, support facilities and education become accompanying variables. The conclusion of this study is that if knowledge is good, the variable that is the main inclusion is income. The income of families with the middle category will be seen facilities at their place of work, if there are facilities in their place of work, the possibility of breastfeedingX is achieved, but if there are no facilities in their place of work, family support and the last education of the mother will be seen.