Jurnal Ilmu Manajemen Terapan

Journal Information
ISSN / EISSN: 26865246 / 26864924
Total articles ≅ 147

Latest articles in this journal

Farhan Saputra, Hapzi Ali
Published: 19 January 2022
Jurnal Ilmu Manajemen Terapan, Volume 3, pp 316-328; https://doi.org/10.31933/jimt.v3i3.733

Abstract:
Virus Covid-19 awal kemunculan berasal dari wuhan, Hubeii, Tiongkok pada 31 desember 2019. Saat itu, dunia di hebohkan dengan video yang memperlihatkan kondisi seseorang apabila terjangkit virus covid-19, mereka mengalami kejang-kejang, tidak sadarkan diri, dan bertindak seperti zombie. Kemudian virus ini menyebarkan hampir ke seluruh dunia terinfeksi virus ini. Hingga pada akhirnya WHO menetapkan ini sebagai pandemic pada Maret 2020. Hingga 11 Oktober 2021, lebih dari 238.662.395 orang kasus telah dilaporkan diseluruh dunia, mengakibatkan lebih dari 4.867.525 orang meninggal dunia dan lebih dari 215.859.207 orang telah sembuh. Tentu, dari munculnya pandemi covid-19 ini sangat berdampak pada ekonomi dunia, merugikan industri terutama dibidang pariwisata secara global. Tentu, selain merugikan negara karena kurangnya devisa dari sektor pariwisata, dampak pandemi ini tentu akan mengubah pola kebiasaan wisatawan, baik lokal atau mancanegara. Selama berjalannya waktu, pandemi ini terus dicarikan solusi. Agar ekonomi negara dan global dapat pulih seperti semula. Salah satunya dengan pemberian dosis vaksin, kepada seluruh warga dunia. Agar aktivitas perekonomian berjalan baik, dan tentu masih harus mengikuti protokol kesehatan. Penting bagi suatu negara untuk melakukan pemulihan ekonomi dan ketahanan nasional akibat pandemi covid-19. Walaupun masih ada beberapa negara yang bertahap kembali produktif dan hidup normal, nyatanya pandemi covid-19 masih mempengaruhi aktivitas dunia, yang mendorong mereka untuk segera melakukan pemulihan ekonomi. Ada salah satu model studi yang membahas mengenai dampak lingkungan dan ekonomi akibat covid-19 di dunia yaitu Computable General Equilibrium. Artikel ini membahas Penerapan Manajemen POAC: Pemulihan Ekonomi dan Ketahanan Nasional pada masa Pandemi Covid-19. Suatu studi literatur Manajemen POAC. Hasil artikel literature review ini adalah: 1)Planning berpengaruh terhadap Pemulihan Ekonomi dan Ketahanan Nasional; 2)Organizing berpengaruh terhadap Pemulihan Ekonomi dan Ketahanan Nasional; 3)Actuating berpengaruh terhadap Pemulihan Ekonomi dan Ketahanan Nasional; 4) Controlling berpengaruh terhadap Pemulihan Ekonomi dan Ketahanan Nasional.
Lucky Safitri
Published: 19 January 2022
Jurnal Ilmu Manajemen Terapan, Volume 3, pp 270-289; https://doi.org/10.31933/jimt.v3i3.831

Abstract:
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji dan menganalisis pengaruh kualitas makanan, citra kota, dan promosi terhadap kunjungan ulang pada Wisata Kota Bukittinggi Sumatera Barat dengan kepuasan pelanggan sebagai variabel intervening. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah hasil kuesioner yang disebarkan langsung pada bulan Juni 2021. Pengambilan sampel dilakukan melalui metode purposive sampling, di mana peneliti telah menetapkan beberapa kriteria. Ada 195 responden dalam penelitian ini. Metode penelitian ini menggunakan PLS-SEM dengan bantuan SMART PLS. Hasil dalam penelitian ini menunjukkan bahwa kualitas makanan tidak berpengaruh terhadap kepuasan pelanggan, sedangkan citra kota dan promosi memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan pelanggan. Sementara itu, kualitas makanan dan citra kota tidak berpengaruh terhadap kunjungan ulang sedangkan promosi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kunjungan ulang. Kepuasan pelanggan memiliki pengaruh yang positif dan signifikan terhadap kunjungan ulang. Implikasi manajerial menunjukkan di mana inovasi perlu ditingkatkan yang lebih menarik dan memanfaatkan potensi besar Wisata Kota Bukittinggi Sumatera Barat. Untuk penelitian selanjutnya, diharapkan dapat melakukan penelitian di destinasi wisata lain dengan menggunakan variabel yang terdapat pada penelitian ini untuk dijadikan referensi pembangunan wisata di Indonesia.
Apollo Apollo
Published: 19 January 2022
Jurnal Ilmu Manajemen Terapan, Volume 3, pp 219-246; https://doi.org/10.31933/jimt.v3i3.828

Abstract:
Penelitian ini merupakan pendekatan filsafat analitik. Riset bertujuan menghasilakn Konstruksi teori akuntansi perilakuan. Pada penelitian ini menggunakan trans substansi pemikiran: (1) Friedrich Wilhelm Nietzsche, (2) Model Karl Raimund Popper, (3) Thomas Samuel Kuhn, (4) Martin Heidegger, (5) Hans Georg Gadamer, (6) Jacques Derrida, (7) Michel Foucault, (8) Richard McKay Rorty, (9) Jean-Paul Charles Aymard Sartre. Hasil Konstruksi Teori Akuntansi, Studi Pada Masyarakat Sunda Wiwitan Provinsi Jawa Barat sebagai berikut: Ideologi : (a) Tujuan Hidup Manusia. (b) Ada praktiknya: Tindakan Manusia lebih suka Menyimpang. Penyebab Immoral Dan Amoral (1) Manusia berada di luar kebenaran akibat kebebasan, (2) Keragaman Dalam Perilaku, dan Praktik, (3) Konflik Eksistensial Manusia: (4) Masuk fase normal science (5) Tradisi Prapemahaman; (6) Problem: hukum, hipotesis, teori ciptaan manusia (indeterminisme), (7) Lemahnya Komitmen Moral sebagai ciri manusia. Beberapa kemungkinan: (1) berakhir saat individu mati Being in the World (ada-dalam-dunia), (2) Kembali Pada (Hati Nurani). Sedangkan saran untuk kebijakan manajerial adalah: (a) dalam menginterprestasikan laporan keuangan pernan pesan yang harus diaplikasikan pada masa penafsiran bukan makna literal teks, tetapi meaningful sense (“makna yang berarti”) atau pesan yang lebih berarti daripada sekedar makna literal, (b) akuntansi menunda kebenaran berarti sebagai konsep difference (=tidak hanya menemukan makna, namun kenyataan) menjadi diff’erence (= berarti (1) membedakan/, (2) dan menunda = atau membeda sekaligus menunda) dari makna kebenaran ilmu yang diperolehnya. Ilmu Akuntansi tidak menggunakan rasionalitas murni, tetapi dipengaruhi faktor lain seperti: budaya, otoritas, kepemimpinan, kekuasaan uang, kepentingan, demokrasi. Saran untuk penelitian lanjutan adalah (a) melakukan uji validasi silang dengan pengguna laporan keungan agar dekonstruksi dapat lebih valid, (b) melakukan penelitian dengan menggunakan pendekatan Model Jawa, dan Batak, Minangkabau agar diperoleh gerenalisasi model kearifan local bangsa Indonesia dalam membangun Teori Akuntansi.
Lia Margaret Silalahi
Published: 19 January 2022
Jurnal Ilmu Manajemen Terapan, Volume 3, pp 257-269; https://doi.org/10.31933/jimt.v3i3.830

Abstract:
Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi kepuasan kerja kariawan. Kepuasan kerja dipercaya dapat memberikan kariawan sebuah motivasi untuk bekerja dan berinovasi guna membantu pencapaian tujuan organisasinya sesuai dengan fungsi dan tanggungjawab masing-masing pekerja. Variabel yang digunakan dalam riset ini ialah Kualitas Sumber Daya Manusia, Kompensasi dan Lingkungan Kerja. Tujuan penulisan artikel ini untuk membangun hipotesis pengaruh antar variabel untuk digunakan pada riset selanjutnya. Hasil artikel literature review ini adalah: 1) Kualitas SDM berpengaruh terhadap kepuasan kerja kariawan; 2) Kompensasi berpengaruh terhadap kepuasan kerja kariawan; dan 3) Lingkungan Kerja berpengaruh terhadap kepuasan kerja kariawan.
Jessy Angelliza Chantica, Regita Cahyani, Achmad Romadhon
Published: 19 January 2022
Jurnal Ilmu Manajemen Terapan, Volume 3, pp 247-256; https://doi.org/10.31933/jimt.v3i3.829

Abstract:
Dalam sebuah perusahaan itu sangat krusial adanya Manajemen Pengawasan yang berwenang untuk Melakukan pengawasan terhadap kegiatan operasional sebuah perusahaan. Yang nanti nya menjadi patokan sebuah perusahaan tersebut baik atau tidak. Manajemen Pengawasan juga tidak kalah penting dibutuhkan peranan nya di dalam perusahaan , yang dimana kepemilikan perusahaan dimiliki mayoritas oleh Negara. Untuk itulah, agar perusahaan dapat berkontribusi, perlu nya tata Kelola perusahaan yang Baik. Termasuk di dalam hal Semangat karyawan dalam bekerja, Perencanaan, Kemampuan Karyawan. Artikel ini mereview Perencanaan Manajemen Pengawasan: Komitmen, Perencanaan, Kemampuan Karyawan yang mempengaruhi Manajemem Pengawasan, yaitu: suatu studi literatur Manajemen Sumber Daya Manusia. Tujuan penulisan artikel ini adalah membuat hipotesis pengaruh antar variabel untuk digunakan pada riset selanjutnya. Hasil artikel literature review ini adalah: 1) Komitmen berpengaruh terhadap Manajemen Pengawasan; 2) Perencanaan berpengaruh terhadap Manajemen Pengawasan; dan 3) Kemampuan Karyawan berpengaruh terhadap Manajemen Pengawasan.
Innes Hernikasari, Hapzi Ali, Hadita Hadita
Published: 19 January 2022
Jurnal Ilmu Manajemen Terapan, Volume 3, pp 329-346; https://doi.org/10.31933/jimt.v3i3.837

Abstract:
Penelitian ini digunakan untuk mengukur pengaruh persepsi harga dan kualitas produk terhadap citra merek melalui kepuasan pelanggan pada tahun 2021 di masa pandemi Covid-19 saat ini di Kelurahan wanasari. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dimana objek yang digunakan merupakan masyarakat atau konsumen yang sudah pernah mengkonsumsi produk Bear Brand di Kelurahan Wanasari. Penelitian ini dilakukan dengan teknik sampel Accidental sampling. Adapun jumlah sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah 252 responden. Rancangan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pengujian hipotesis (hypothesis testing) dengan menggunakan teknik analisis structural equitation model (SEM) dengan alat bantu SmartPLS versi 3.0. Berdasarkan hasil penelitian ini menjelaskan bahwa 1) Persepsi harga berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan pelaggan. ; 2) Persepsi harga berpengaruh positif dan signifikan terhadap citra merek.; 3) Kualitas produk berpengaruh positif dan signifikan terhadap citra merek. ; 4) Kepuasan pelanggan berpengaruh positif dan signifikan terhadap citra merek. ; 5) Kepuasan pelanggan terbukti memediasi persepsi harga terhadap citra merek. ; 6) Kepuasan pelanggan terbukti memediasi kualitas produk terhadap citra merek; 7) Kepuasan pelanggan terbukti memediasi kualitas produk terhadap citra merek.
Muhammad Rizky
Published: 19 January 2022
Jurnal Ilmu Manajemen Terapan, Volume 3, pp 290-301; https://doi.org/10.31933/jimt.v3i3.832

Abstract:
Riset terdahulu atau riset yang relevan sangat penting dalam suatu riset atau artikel ilmiah. Riset terdahulu atau riset yang relevan berfungsi untuk memperkuat teori dan penomena hubungan atau pengaruh antar variable. Artikel ini mereview Faktor-faktor yang mempengaruhi Motivasi, yaitu: Gaya Kepemimpinan, Kepuasan Kerja dan Budaya Organisasi, suatu studi literatur Manajemen Sumberdaya Manusia. Hasil artikel literature review ini adalah: 1) Gaya Kepemimpinan berpengaruh terhadap Motivasi; 2) Kepuasan Kerja berpengaruh terhadap Motivasi; dan 3) Budaya Organisasi berpengaruh terhadap Motivasi.
Peter Narotama Sunardi, Putri Regita Sari, Roddiyah Cahyani
Published: 19 January 2022
Jurnal Ilmu Manajemen Terapan, Volume 3, pp 302-315; https://doi.org/10.31933/jimt.v3i3.833

Abstract:
Saat ini dunia usaha semakin berkembang salah satunya dibuktikan dengan semakin banyaknya penawaran produk, dalam bisnisnya dunia usaha berkewajiban untuk menghasilkan produk dengan nilai dan mutu yang sangat baik sehingga akan terjadi minat konsumen baru. Tentunya konsumen selalu menginginkan produk yang berkualitas seimbang dengan harga yang telah dibayarkan, sehingga hal tersebut berpengaruh dengan minat beli konsumen karena dalam memutuskan pembelian suatu produk atau barang dimulai dengan kesadaran akan kepuasan kebutuhan dan keinginan. Jenis penelitian ini adalah studi kepustakaan bertujuan untuk memperkuat teori, fenomena dan mereview hal-hal yang mempengaruhi keputusan pembelian melalui minat beli, meliputi: kualitas produk dan harga. Hasil dari artikel ini: kualitas produk dan harga berpengaruh terhadap keputusan pembelian melalui minat beli.
Yulyana Eka Sari, M. Arif Musthofa, Dwi Mutiara
Published: 7 November 2021
Jurnal Ilmu Manajemen Terapan, Volume 3, pp 212-218; https://doi.org/10.31933/jimt.v3i2.739

Abstract:
Strategi pemasaran pada dasarnya merupakan suatu rencana yang menyeluruh, terpadu dan menyatu dalam bidang pemasaran, yang memberi paduan tentang bagaimana kegiatan yang akan dijalankan untuk tercapainya tujuan pemasaran dalam usaha. Penelitian dilakukan guna mengetahui bagaimana strategi pemasaran dalam meningkatkan daya saing Bank Muamalat Indonesia KC. Kota Jambi.
Saipuloh Saipuloh
Published: 7 November 2021
Jurnal Ilmu Manajemen Terapan, Volume 3, pp 158-175; https://doi.org/10.31933/jimt.v3i2.737

Abstract:
Riset terdahulu merupakan suatu hal yang sangat krusial dalam suatu artikel atau riset ilmiah. Fungsi dari riset terdahulu tidak lain adalah untuk mendukung dan memperkuat teori serta fenomena gap serta pengaruh dan hubungan antar variabel. Artikel literature reviu ini dilakukan untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi Pertumbuhan Ekonomi Provinsi Sulawesi Barat, yakni: pajak daerah, retribusi daerah dan belanja pembangunan/modal, suatu studi literature Ilmu Ekonomi. Hasil artikel literatur reviu ini yaitu: 1) Pajak Daerah berpengaruh terhadap Pertumbuhan Ekonomi, 2) Retribusi Daerah berpengaruh terhadap Pertumbuhan Ekonomi dan 3) Belanja Pembangunan/Modal berpengaruh terhadap pertumbuhan ekonomi.
Back to Top Top