Abstract
Berdasarkan observasi yang dilakukan, pengolahan perpustakaan di MI Nurul Huda Argopeni saat ini masih bersifat manual belum memiliki sistem informasi, sehingga menimbulkan masalah baru seperti cenderung rawan terjadi kesalahan pencatatan, adanya ketidakakuratan data. Catatan manual bisa saja hilang, rusak, sobek, tercampur atau tertumpuk dengan dokumen yang lain dan pelayanan menjadi lambat dan tidak efektif. Oleh karena itu, diperlukan sistem informasi perpustakaaan dengan pemanfaatan teknologi barcode scanner yang dapat mempermudah petugas perpustakaaan dalam pengelolaan sirkulasi buku secara cepat, tepat, otomatis dan meningkatkan pelayanan kepada siswa yang lebih baik, akurat, efektif, dan efisiensinya penggunaan waktu, tempat, maupun tenaga. Tujuan dari penelitian ini adalah merancang sistem informasi perpustakaan berbasis web MI Nurul Huda Argopeni yang support barcode scanner. Dalam perancangan aplikasi ini penulis menggunakan tahapan-tahapan dari pengembangan SDLC dengan model proses Waterfall dan perancangan sistem menggunakan model UML (Unified Modeling Language). Perancangan sistem informasi perpustakaan ini dapat mempermudah petugas perpustakaaan dalam pengelolaan buku dan meningkatkan kualitas pelayanan kepada siswa di perpustakaan MI Nurul Huda Argopeni. Bahasa pemrograman yang penulis gunakan adalah PHP dan menggunakan database MySQL. Untuk menguji kelayakan sistem, penulis menggunakan blak bock testing. Hasil akhir dari penelitian ini adalah pembuatan aplikasi sistem informasi perpustakaan berbasis web di MI Nurul Huda Argopeni yang support barcode scanner.