Pengembangan Literasi Wisata sebagai Usaha Terwujudnya Sustainable Tourism Di Desa Tondongkura

Abstract
Pembangunan sektor pariwisata merupakan salah satu upaya dalam meningkatkan ekonomi masyarakat baik di tingkat lokal maupun global. Pengelolaan desa wisata yang berbasis potensi lokal akan menjamin tingginya kepedulian dan partisipasi masyarakat untuk senantiasa berinovasi dan kreatif dalam mengembangkan destinasi wisata yang dijadikan sebagai desa wisata. Sustinability sektor wisata di daerah sangat ditentukan oleh tingkat literasi wisata dan kebermanfaatan desa wisata bagi masyarakat terutama dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Untuk itu kegiatan pengembangan desa wisata yang dilakukan adalah berfokus pada peningkatan literasi dan partisipasi masyarakat melalui pelatihan keterampilan membuat buah tangan dan souvenir yang dapat memberdayakan masyarakat melalui kunjungan wisata pada destinasi wisata Tondongkura