Pengetahuan Stimulasi Perkembangan Anak Usia Dini oleh Guru

Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk melihat gambaran pengetahuan stimulasi perkembangan anak usia dini oleh guru. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan desain penelitian crossectional dengan menggunakan Chi-Square. Populasi dalam penelitian ini adalah guru di PAUD Aisyiyah X Gading Cempaka sebanyak 20 responden. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik total sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa gambaran pengetahuan guru PAUD tentang stimulasi perkembangan anak usia dini di PAUD Aisyiah X Kota Bengkulu dari 20 guru, kategori berpengetahuan baik berjumlah 11 responden (50%), kurang sebanyak delapan responden (20%) dan cukup sebanyak dua responden (10%). Simpulan, gambaran pengetahuan guru PAUD tentang stimulasi perkembangan anak usia dini di PAUD Aisyiah X Kota Bengkulu sebagian besar tergolong berpengetahuan baik. Kata Kunci: Guru, Pengetahuan, Stimulasi Perkembangan