Abstract
Penelitian ini adalah penelitian eksperimen semu (quasy experiment) yang bertujuan untuk mengetahui hasil belajar siswa kelas VIII SMP Negeri 5 Bittuang yang diajar menggunakan model pembelajaran Auditory Intelectually Repetition (AIR), mengetahui hasil belajar siswa kelas VIII SMP Negeri 5 Bittuang yang diajar menggunakan model pembelajaran Think Talk Write (TTW), mengetahui perbedaan hasil belajar siswa yang diajar dengan model pembelajaran Auditory Intelectually Repetition (AIR) dan model pembelajaran Think Talk Write (TTW). Subjek penelitian ini adalah siswa Kelas VIIIa dan Kelas VIIIb SMP Negeri 5 Bittuang Tana Toraja. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah lembar observasi dan tes hasil belajar biologi siswa. Analisis data dilakukan dengan menggunakan analisis statistik deskriptif dan analisis statistik inferensial. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai rata-rata hasil belajar siswa pada model pembelajaran Auditory Intelectually Repetition (AIR) berada pada kategori sangat tinggi dengan nilai rata-rata yakni 76,40 sedangkan model pembelajaran Think Talk Write (TTW) berada pada kategori sedang dengan nilai rata-rata yakni 64,79. Selain itu data hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat perbedaan hasil belajar siswa antara model Pembelajaran Auditory Intelectually Repitition (AIR) dengan kelompok model pembelajaran Think Talk Write (TTW) pada materi sistem gerak pada manusia di kelas VIII SMPN 5 Bittuang Tana Toraja tahun ajaran 2017/2018.