Implementasi Website Berbasis Search Engine Optimization (SEO) Sebagai Media Promosi

Abstract
AbstrakKemajuan teknologi informasi berkembang secara pesat di berbagai bidang kehidupan. Internet adalah salah satu bagian dari teknologi informasi dan komunikasi mempunyai efek dan pengaruh yang sangat besar. Website salah satu teknologi internet tidak hanya sebagai media informasi tetapi menjadi proses pendukung bisnis perusahaan, akan tetapi penjualan melalui website belum cukup efektif jika tidak didukung dengan strategi promosi yang baik. SEO (Search Engine Optimization) adalah salah satu teknik promosi dengan cara memanfaatkan pengoptimalan mesin pencari agar website yang sudah kita buat berada diperingkat teratas atau halaman pertama (first page) sebuah halaman mesin pencari. Peneltian ini dilakukan pada sebuah website yang awalnya belum dilakukan teknik-teknik dari SEO, kemudian dengan menerapkan metode SEO on Page seperti optimasi keyword pada title tag, content, meta keyword,meta description, dan share ke sosial media, pada tahap ini juga dilakukan beberapa pengujian sebagai tolak ukur keberhasilan penerapan teknik-teknik SEO. Hasil dari penerapan teknik-teknik SEO mampu meningkatkan SERP (Search Engine Results Page) website di mesin pencari dan berhasil terindek oleh google berada di page kedua pada bulan kedua dan berhasil terindex di page pertama dalam pencarian google denga waktu kurang dari 3 bulan. Kata kunci : Website, SEO, Seo on Page, SERP AbstractThe advancement of information technology is growing rapidly in various fields of life. The internet is one part of information and communication technology has a very large effect and influence. The website not only serves as a medium of information but supports the company's business, but sales through the website are not effective enough if it is not supported by a good promotional strategy. SEO (Search Engine Optimization) is a promotional technique by utilizing search engine optimization so that the website we have created is at the top or first page (first page) of a search engine page.This research was conducted on a website that has not been done techniques from SEO, then by applying the SEO on Page method such as keyword optimization on title tags, content, meta keywords, meta description, and sharing to social media, at this stage several tests are also carried out. as a benchmark for the successful application of SEO techniques.The results of the application of SEO techniques are able to increase the SERP (Search Engine Results Page) of websites in search engines and successfully indexed by Google on the second page in the second month and successfully indexed on the first page in google search with less than 3 months. Keywords: Website, SEO, Seo on Page, SERP