Komunikasi Word of Mouth sebagai Penentu Keputusan Membeli Produk

Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh komunikasi Word of Mouth (WOM) terhadap keputusan pembelian barang di Nano Komputer, sebuah toko yang mempunyai fokus dalam menjual barang elektronik berupa komputer serta kebutuhan kantor lainnya. Nano Komputer melakukan metode penyampaian pesan kepada konsumen dengan cara promosi dari mulut ke mulut. Metode yang digunakan adalah survei yang diberikan kepada kelompok yang akan diteliti. Rancangan penelitian ini memiliki tujuan untuk mencari pengaruh antar dua variable yaitu Variabel (X), Word of Mouth sedangkan variabel (Y) adalah Keputusan Pembelian. Responden yang dilibatkan dalam penelitian ini adalah karyawan Kompleks Perkantoran Kartini Depok yaitu 96 orang. Metode pengambilan sampel menggunakan purposive sampling. Pengumpulan data menggunakan kuesioner akan diberikan kepada responden. Hasil dari penelitian menunjukkan terdapat pengaruh yang positif antara variabel Word of Mouth (WOM) terhadap Keputusan Pembelian yang didukung oleh hasil survei dan perhitungan secara statistik menggunakan software SPSS, dengan kata lain seluruh karyawan Kompleks Perkantoran Kartini Depok yang membeli kebutuhan computer di NanoKomputer dipengaruhi oleh komunikasi Word of Mouth.