Abstract
Latar Belakanng: Rhinosinusitis adalah peradangan yang mengenai hidung dan sinus paranasal. Salah satu pengobatan secara medikamentosa yaitu dengan antibiotic. Penggunaan antibiotic tidak rasional menimbulkan permasalahan yang berkembang yaitu resistensi bakteri dan komplikasi. Tujuan: Mengetahui pola kepekaan bakteri terhadap antibiotic pada pasien rhinosinusitis. Metode: Menggunakan studi literatur dengan menelaah berbagai jurnal nasional maupun internasional, membandingkan dan menyatukan hasil temuan dari penelitian yang disajikan dalam artikel. Hasil: Penentuan antibiotic sebagai penatalaksanaan medikamentosa pada rhinosinusitis harus sesuai dan memberikan efektifitas yang maksimal untuk kesembuhan. Kesimpulan: Terdapat beberapa hasil pola kepekaan bakteri terhadap antibiotic sesuai bakteri penyebab rhinosinusitis.