Hubungan pengetahuan dan pengambilan keputusan terhadap keikutsertaan Pasangan Usia Subur dalam penggunaan kontrasepsi Intra Uterine Devices (IUD) di Puskesmas Poasia Kota Kendari Tahun 2012

Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan rendahnya keikutsertaan Pasangan Usia Subur (PUS) dalam penggunaan alat kontrasepsi Intra Uterine Devices (IUD). Desain penelitian analitik observasional dengan metode cross sectional. Dan populasi penelitian adalah semua PUS yang ada di wilayah kerja Puskesmas Poasia, penentuan sampel menggunakan metode accidental bagi PUS yang berkunjung ke Poliklinik KIA/KB Puskesmas Poasia dengan total sampel sebanyak 43 responden. Data dianalisis secara statistik menggunakan metode uji chi square. Terdapat 14 responden (32,5%) memiliki pengetahuan kurang, 13 responden (30,3%) berpengetahuan cukup dan 16 responden (37,2%) memiliki pengetahuan baik tentang alat kontrasepsi IUD, pada 22 responden (51,3%) pengambilan keputusan dalam memilih alat kontrasepsi IUD melalui diskusi oleh pasangan suami-istri. Ada hubungan antara pengetahuan dengan rendahnya keikutsertaan PUS dalam penggunaan alat kontrasepsi IUD (hasil uji statistik, nilai p 0,02). Ada hubungan antara pengambilan keputusan dengan rendahnya keikutsertaan PUS dalam penggunaan alat kontrasepsi IUD (hasil uji statistik, nilai p 0,04).