Abstract
Guru merupakan salah satu ujung tombak keberhasilan tujuan dari pendidikan. Guru merupakan komponen paling menentukan dalam sistem pendidikan secara keseluruhan yang harus mendapat perhatian sentral, pertama dan utama. Figur yang satu ini akan senantiasa menjadi sorotan strategis ketika berbicara masalah pendidikan, karena guru selalu terkait dengan komponen manapun dalam sistem pendidikan. Guru memegang peran utama dalam pembangunan pendidikan, khususnya yang diselenggarakan secara formal di sekolah.Lesson Study diartikan sebagai suatu model pembinaan profesi pendidik melalui pengkajian pembelajaran secara kolaboratif dan berkelanjutan, berdasarkan prinsip-prinsip kolegialitas yang saling membantu dalam pembelajaran untuk membangun komunitas belajar. Adapun tujuan utama dari penggunaan metode Lesson Study adalah kegiatan perbaikan guru dalam melakukan proses pembelajaran di kelas. Hal ini susuai dengan pendapat Astika (2013: 04), yang mengatakan bahwa: Lesson Study mendukung terjadinya peningkatan kemampuan profesionalisme guru, khususnya kompetensi pedagogi dan kompetensi profesional. Teknik pengajaran yang dilakukan dengan berbagai ketrampilan bertujuan untuk menciptakan situasi dalam proses belajar mengajar, yakni dapat menyenangkan dan mendukung terciptanya prestasi belajar siswa yang memuaskan. Dengan adanya proses pembelajaran berbasis Lesson Study, diharapkan guru akan mengetahui kelamahan-kelamahan yang selama ini dilakukan saat dikelas dan berusaha memperbaikinya dipertemuan berikutnya melalui pengamatan yang dilakukan oleh guru lain. Kata Kunci: Lesson Study dan Kompetensi Pedagogi Guru