Abstract
ABSTRAK Pakan alami Nannochloropsis sp. merupakan salah satu faktor pembatas bagi organisme yang dibudidayakan. Hal ini dikarenakan pakan alami memiliki kandungan nutrisi yang lebih banyak dibandingkan dengan pakan buatan.Namun budidaya pakan alami ini belum maksimal terutama dalam Hal kuantitas, salah satu upaya yang dapat dilakukan untuk mengoptimalkan hal tersebut yaitu dengan cara mengunakan cahaya lampu berwarna sebagai pengganti dari cahaya matahari untuk meningkatkan kuantitas Nannochloropsis sp Rancangan dalam penelitian ini adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang terdiri dari 4 perlakuan dan 3 ulangan. Perlakuan yang dilakukan adalah warna cahaya lampu Putih (P1), warna cahaya lampu Merah (P2), Hijau (P3) dan Biru (P4). Parameter yang diamati yaitu laju pertumbuhan spesifik (LPS), Doubling time, kurva pertumbuhan, Kualitas air. Hasil pengamatan yang diperoleh yaitu pada LPS berkisar antara 0.200-0.248 sel/ml/hari, Doubling time 2.806-3.476 selanjutnya hasil pengukuran Suhu berkisar antara 30.6-32 0C pH 6.2-7.5, salinitas 26-27 ppt dan DO 5.7-6.7 ppm. Berdasarkan hasil analisis sidik ragam yang dilakukan bahwa warna cahaya lampu yang diberikan memiliki pengaruh nyata terhadap Laju pertumbuhan spesifik dan Doubling time. Kata Kunci : Cahaya lampu, Nannochloropsis sp., Pertumbuhan Abstract Natural feed Nannochloropsis sp. is one of the limiting factors for cultivated creatures. This relates to natural food having more nutritional content compared to artificial food. However, the cultivation of natural food is not yet optimal in terms of quantity, one of the efforts that can be done to optimize this is by using lights produced from sunlight to improve the quality of Nannochloropsis sp. The design in this study was a Completely Randomized Design (CRD) consisting of 4 preparations and 3 replications. The treatments taken are the color of the white light (P1), the color of the red light (P2), Green (P3) and Blue (P4). The parameters that increase are the specific growth rate (LPS), time of doubling, growth curve, water quality. The observations obtained at the time of LPS were collected between 0.200-0.248 cells / ml / day, doubling time 2.806-3.476 then the temperature measurement results were between 30.6-32 0C pH 6.2-7.5, salinity 26-27 ppt and DO 5,7-6,7 ppm. Based on the results of analysis of variance conducted on the given color light has a real influence on the specific growth rate and time multiplication. Keywords: Light, Nannochloropsis sp., Growth