Sistem Pendukung Keputusan Prioritas Anggaran Belaja Desa dengan Metode ANP-TOPSIS

Abstract
Anggaran belanja merupakan masalah yang sangat penting di dalam sebuah instansi, hal ini terkait dengan hasil yang akan diperoleh terhadap penggunaan anggaran tersebut. Selama ini perencanaan untuk pengalokasian anggaran belanja dibuat hanya berdasarkan faktor kebutuhan, tanpa ada mempertimbangan faktor-faktor penentu yang lain. Dengan permasalahan tersebut maka metode ANP-TOPSIS adalah solusi yang tepat untuk mengatasi masalah tersebut. Tujuan dari penelitian ini adalah membantu pengambil keputusan untuk menentukan prioritas anggaran belanja desa dengan memperhatikan faktor-faktor pendukung yang lain. Sehingga penggunaan dana tersebut dapat memberikan dampak yang jelas bagi masyarakat. Hasil dari peneltian ini diperoleh prioritas anggaran yaitu pada sektor sub bidang pemberdayaan perempuan, perlindungan anak dan keluarga dengan nilai skor 0,9420