Faktor yang Mempengaruhi Keuntungan Usaha Tani Padi Gogo di Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah

Abstract
Usaha tani padi gogo merupakan salah satu sumber pendapatan rumah tangga petani di lahan sawah tadah hujan. Penelitian bertujuan untuk mengetahui keuntungan dan mengidentifikasi faktor-faktor yang mempengaruhi keuntungan usahatani padi gogo. Penelitian dilaksanakan di DesaTegalgiri, Kecamatan Nogosari, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah, pada bulan April-Mei 2020 dengan metode survei. Data dianalisis menggunakan metode analisis finansial dan faktor yang mempengaruhi keuntungan menggunakan fungsi keuntungan. Hasil analisis menunjukkan produktivitas padi gogo rata-rata 3.096 kg/ha gabah kering giling (GKG) dengan harga Rp 4.500/kg, sehingga keuntungan yang diterima petani Rp 7.072.000/ha dengan RCR 2,03. Faktor yang mempengaruhi keuntungan usaha tani padi gogo adalah harga benih, ukuran lahan, umur petani, dan waktu kerja di lahan. Petani dapat meningkatkan keuntungan dengan mengurangi jumlah benih, meningkatkan luas areal tanam, dan meningkatkan alokasi waktu kerja di lahan. Untuk meningkatkan keuntungan dan kesejahteraan petani di lahan sawah tadah hujan, pemerintah diharapkan mengontrol harga pembelian gabah di tingkat petani agar lebih menguntungkan mereka sebagai pelaku utama usahatani.