Pengaruh Kegiatan Menganyam Terhadap Konsentrasi Di Kelompok A TK Negeri Pembina Kota Selatan Gorontalo

Abstract
Tujuan penelitian untuk mengkaji data empirik pengaruh kegiatan menganyam pada tingkat konsentrasi seorang anak. Metode penelitian dipilih jenis Eksperimen dengan pre-experimental (one group pretest-posttest design. Hasil perolehan penelitian dengan jumlah sampel 30 anak terdapat adanya terkait perbedaan rata-rata hasil pretest beserta posttest. Hal ini dapat dilihat pada data pretest memperoleh 15,97 dan standar deviasi 1,47352. Hasil data posttest memperoleh 29,07 dan standar deviasi 2.09981. Hasil tersebut membuktikan bahwa terdapat pengaruh yang signifikansi pra dan setelah perlakuan. Tampilan analisis uji hipotesis diketahui bahwa thitung ≤ ttabel yaitu 0,000 ≤ 0,05 pada taraf signifikan 5% maka hipotesis dinyatakan diterima. Sehingga hipotesis bunyi penelitian diperoleh bahwa terdapat adanya pengaruh kegiatan menganyam pada konsentrasi anak.