Abstract
Tujuan penelitian ini untuk mengetahui peningkatan kualitas pembelajaran Bahasa Inggris materi Expression of Congratulations melalui penggunaan model pembelajaran drill and practice pada siswa kelas IX B semester 1 di SMPN 2 Bangsalsari Jember tahun pelajaran 2018-2019. Desain penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas (classroom action research) dalam dua siklus. Masing-masing siklus terdiri perencanaan, tindakan, observasi dan refleksi. Metode pengumpulan datanya menggunakan metode observasi aktivitas siswa dan tes hasil belajar. Kesimpulan penelitian ini adalah penggunaan model pembelajaran drill and practice dapat meningkatkan kualitas pembelajaran Bahasa Inggris materi Expression of Congratulations pada siswa kelas IX B di SMPN 2 Bangsalsari Jember tahun pelajaran 2018-2019 semester 1. Indikatornya adalah terbukti adanya peningkatan aktivitas dan hasil belajar siswa.. Aktivitas siswa meningkat dari siklus I dengan prosentase 69,7% dengan kategori baik meningkat menjadi 87% dengan kategori sangat baik, sedangkan hasil belajar siswa meningkat dari siklus I nilai rata-ratanya sebesar 74,35 dengan prosentase ketuntasan sebesar 73,91% meningkat pada siklus II menjadi 84,57 dengan prosentase ketuntasan sebesar 95,65%.