PROTOTYPE PERANCANGAN ALAT PENEBAR BENIH PADI

Abstract
Alat penebar benih padi berperan penting bagi para petani dan alat ini sangat berguna untuk meringankan beban para petani dalam bidang pertanian, kegiatan penanaman merupakan salah satu kegiatan yang cukup penting dan juga menentukan hasil pertanian. Tujuan perancangan alat penebar benih padi dengan penggerak motor bensin. Jenis penelitian dengan metode kuantitatif. Dengan menggunakan besi siku 30 mm x 30 mm, dan mesin pembabat rumput. Perhitungan ini menggunakan struktur rangka dengan bantuan aplikasi SAP2000. Hasil penelitian ini diketahui pada pembebanan rangka atas dengan nilai Av = 5,5 kg, Bv = 5,5 kg, dan nilai momen = 412,5 kg. Hasil perhitungan pada rasio gear diperoleh data kecepatan mesin 6500 rpm, diameter gear mesin (d1) sebesar 6,8 cm, diameter gear poros penghubung mesin (d2) sebesar 16,5 cm, diameter gear penghubung poros ke pipa (d3) 6,8 cm, diameter gear pada poros pipa (d4) 17,5 cm. Perancangan alat penebar benih padi mengetahui nilai tekanan pada rangka (Poros penghubung 457,5 kg, tabung benih padi 616 kg, dudukan mesin 412,5kg), rasio perbandingan gear (kecepatan sudut sprocket satu = 6500 rpm, sprocket dua = 2678,78 rpm, sprocket tiga = 6485,29 rpm, sprocket empat = 2514,28 rpm) (kecepatan linear sprocket satu 3,83 m/s, sprocket dua = 3,683 m/s, sprocket tiga = 3,673 m/s, sprocket empat = 3,665 m/s dan tekanan maksimal pada rangka penebar benih padi yang hasil tekanan maka diketahui beban maksimal yang bisa diangkut pada alat ini adalah + 50kg. Sehingga dapat disimpulkan bahwa prototype perancangan alat penebar benih padi dapat mengetahui nilai tekanan pada strtuktur rangka dan rasio perbandingan gear.