Emosi Kebahagiaan Mahasiswa yang Berasal dari Nusa Tenggara Timur dan Yogyakarta di Kota Malang

Abstract
Ekspresi emosi merupakan perubahan yang terjadi pada otot dan kelenjar sehingga berpengaruh pada tingkah laku yang berasosiasi dengan emosi. Dalam ekspresi emosi terdapat kebahagiaan yang merupakan emosi positif yang dirasakan oleh individu serta adanya aktivitas positif yang disukai oleh individu tersebut. Penelitian dilakukan pada mahasiswa berasal dari NTT dan Yogyakarta yang berkuliah di kota Malang. Penelitian menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode fenomenologi. Mahasiswa NTT lebih mengungkapkan kebahagiaan pada tindakan yang sudah ditanamkan sejak kecil sesuai dengan budaya yang berada di daerahnya serta memiliki cara yang unik dan segan terhadap teman yang berasal dari NTT. Kebahagiaan yang dimiliki mahasiswa NTT lebih diekspresikan melalui cara menyanyi, bermain gitar dan tentunya mahasiswa NTT memiliki gaya bahasa yang lugas dan tegas ketika berbicara. Mahasiswa Yogyakarta memiliki budaya sopan santun terhadap orang yang lebih tua dan ditanamkan dalam dirinya serta memiliki cara baik untuk menyampaikan pesan secara tidak langsung. Mahasiswa Yogyakarta juga mengekspresikan kebahagiaannya melalui cara membuat sekitarnya senang dan memiliki gaya bahasa yang sopan dan halus ketika berbicara.