SISTEM CERDAS PENENTUAN REKOMENDASI PEMILIHAN JALUR ANGKOT KOTA MALANG

Abstract
Penelitian ini mendiskusikan penerapan Struktur Diskrit, khususnya Graf, untuk menentukan jalur tercepat bagi transportasi umum Angkutan Kota (angkot). Jalur tercepat adalah jalur dengan jeda keterlambatan (latency) terkecil diantara dua node. Ada berbagai cara untuk menemukan jalur tercepat, namun tujuannya tetap sama yaitu untuk menemukan waktu perjalanan yang terpendek. Penelitian ini menerepkan metode A* untuk mencari jalur tercepat. Metode ini digunakan karena sederhana dan dapat mengakomodasi perhitungan dengan satu variabel, seperti jarak. Aplikasi yang dihasilkan dalam penelitian ini akan sangat berguna bagi pengguna transportasi umum.