PENERIMAAN TEORI TAM TERHADAP PENGGUNAAN MOBILE PAYMENT DENGAN KOMPATIBILITAS SEBAGAI VARIABEL EKSTERNAL

Abstract
Penelitian ini di lakukan untuk menganalisis pengaruh persepsi kegunaan, persepsi kemudahan, kompatibilitas terhadap sikap dan minat menggunakan aplikasi mobile payment. Penelitian menggunakan metode kuantitatif dengan menyebarkan kuisioner secara daring. Pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling. Teknik analisis data pada penelitian ini menggunakan Structural Equation Modeling-Partial Least Square. Penelitian di lakukan terhadap 183 responden yang memenuhi kriteria. Hasil penelitian ini adalah persepsi kegunaan, persepsi kemudahan, dan kompatibilitas berpengaruh signifikan positif terhadap sikap penggunaan aplikasi mobile payment. Sikap penggunaan mobile payment juga berpengaruh signifikan positif terhadap minat penggunaan mobile payment. Penelitian ini di harapkan bagi penelitian selanjutnya agar memperluas cakupan responden dan menambahkan unsur budaya dalam variabel penelitian.