Analisis Penerimaan Audit Software Bagi Auditor Eksternal Dengan Menggunakan Pendekatan Technology Acceptance Model (Tam)

Abstract
Technology Acceptance Model (TAM) merupakan suatu model yang digunakan untuk mengetahui tingkat penerimaan seseorang atau pemakai terhadap penggunaan teknologi. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh terhadap tingkat penerimaan audit software bagi auditor eksternal dengan menggunakan model TAM. Adapun konstruk model TAM yang digunakan dalam penelitian ini terdiri dari 4 (empat) konstruk utama, yaitu: perceived usefulness (persepsi kegunaan), perceived ease of use (persepsi kemudahan penggunaan), attitude toward using (sikap terhadap penggunaan) dan penerimaan audit software. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan kuesioner online dan disebarkan kepada auditor di Kantor Akuntan Publik (KAP) wilayah DKI Jakarta. Teknik pengumpulan data menggunakan purposive sampling dan menghasilkan sampel akhir sebanyak 91 (sembilan puluh satu) responden. Hipotesis dalam penelitian ini menggunakan model analisis statistik persamaan struktural (SEM) dengan bantuan program WarpPLS 3.0. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel persepsi kemudahan penggunaan berpengaruh signifikan dan positif terhadap variabel persepsi kegunaan, variabel persepsi kemudahan penggunaan dan persepsi kegunaan berpengaruh signifikan dan positif terhadap variabel sikap terhadap penggunaan dan variabel persepsi kegunaan dan sikap terhadap penggunaan berpengaruh signifikan dan positif terhadap variabel penerimaan audit software. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa tingkat penerimaan audit software adalah sangat tinggi yang didasari oleh persepsi individu tentang kegunaan dan kemudahan audit software. Hal ini juga menunjukkan bahwa auditor sangat menerima dengan positif terhadap perkembangan teknologi di bidang auditing. Saran untuk penelitian selanjutnya adalah melakukan penelitian terkait perkembangan teknologi baru dalam bidang auditing yang memasuki tahap implementasi era revolusi industri 4.0.