KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS MOMENTUM DAN IMPULS DITINJAU DARI GAYA BELAJAR PESERTA DIDIK DENGAN MODEL LEARNING CYCLE 5E

Abstract
ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) pengaruh model learning cycle 5E terhadap kemampuan berpikir kritis siswa fisika kelas X, (2) mengetahui pengaruh gaya belajar terhadap kemampuan berpikir kritis siswa fisika kelas X, (3) menentukan interaksi antara model learning cycle 5E dan gaya belajar pada kemampuan berpikir kritis fisika siswa kelas X. Jenis penelitian ini adalah quasi exsperiment dengan desain penelitian pre-test dan post-test control group design. Populasi penelitian ini adalah semua siswa kelas X, dan sampel dipilih dengan teknik cluster random sampling dan ditentukan kelas X MIA 1 sebagai eksperimen dan kelas X MIA 3 sebagai kontrol. Kelas eksperimen menggunakan model learning cycle 5E dan kelas kontrol menggunakan model konvensional. Data kemampuan berpikir kritis dikumpulkan dengan tes esai yang terdiri dari 10 pertanyaan dan data kemampuan gaya belajar dikumpulkan menggunakan kuesioner yang terdiri dari 30 pertanyaan. Data post-test diuji untuk abnormalitas dan homogenitas dan selanjutnya dengan pengujian hipotesis menggunakan analisis varian dua arah. Hasil uji hipotesis menunjukkan jika sig