STRATEGI KOMUNIKASI PEMASARAN DIGITAL SITUS PEMBANDING HARGA TELUNJUK.COM

Abstract
Abstrak. Berkembangnya situs jual beli online di Indonesia membuat pelaku industri digital menciptakan situs pembanding harga yang membantu calon pembeli toko online dalam membuat keputusan untuk membeli suatu produk. Keberadaan bisnis situs pembanding harga memerlukan suatu strategi komunikasi pemasaran yang tidak saja berupaya untuk menarik pengguna internet berkunjung ke situs tersebut, namun juga bagaimana menarik perhatian para penjual online agar mau bekerjasama. Tulisan ini akan menghadirkan strategi komunikasi pemasaran digital salah satu situs pembanding harga populer di Indonesia yaitu telunjuk.com dalam meningkatkan trafik. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian kualitatif deskriptif. Data dikumpulkan dengan cara mewawancarai orang-orang kunci di telunjuk.com yaitu Chief Marketing Officer sebagai key informan dan Digital Marketing Specialist sebagai informan 1 serta Content Specialist sebagai informan 2. Selain itu penulis juga melakukan pengamatan pada situs-situs pembanding harga lainnya serta situs jual beli online melalui media internet, disamping juga penelusuran melalui buku-buku yang relevan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi komunikasi pemasaran digital yang dilakukan telunjuk.com dalam meningkatkan trafik adalah dengan cara memasang iklan display (display advertising), optimisasi mesin pencari baik SEM maupun SEO, dan juga pembentukan platform bagi komunitas. Kata Kunci: Komunikasi Pemasaran Digital, Situs Pembanding Harga The development of E-commerce in Indonesia has made the actors of digital industry create a price comparison site to help prospectice customers to make decisions in making a purchase. The existence of this price comparison business requires a marketing communication stratey than does not only make effort to draw the interest of the Internet users to visit to the site, but also on how to draw the attention of the online sellers and for them to cooperate. This article presents a digital marketing communication strategy of one of the price comparing websites in Indonesia, telunjuk.com, to increase their traffic. The research method used is the descriptive qualitative research method. Data were collected by interviewing key personnels at telunjuk.com i.e., Chief Marketing Officer as the the key informant and Digital Marketing Specialist as informant 1, and Content Specialist as informant 2. Besides that, the authors performed observations on the other price comparison sites and E-commerce sites through the internet media. The authors also performed a thorough rebiew of relevan print media. The result shows that the digital marketing communication strategy implemented by telunjuk.com in improving traffic is done through adding display advertising, SEM and SEO search engine optimization, and community platforms. Keywords: Digital Marketing Communication, Price comparison Sites