IMPLEMENTASI HOT STANDBY ROUTER PROTOCOL (HSRP) PADA PT INDONESIA POWER JAKARTA PUSAT

Abstract
Pemanfaatan jaringan komputer diperusahaan semakin berkembang, tidak hanya pertukaran data yang dilakukan antar divisi didalam satu gedung, tetapi juga dilakukan pertukaran data antar perusahaan atau antar cabang. pertukaran data antar kantor merupakan kegiatan yang sangat penting. Kegiatan ini membutuhkan sistem jaringan yang dapat diandalkan pada sebuah perusahaan. Saat kegiatan pertukaran data terjadi Router atau switch memiliki peranan penting, yaitu sebagai perangkat inti dari jaringan komputer yang menghubungkan antar segment yang berbeda. Kegagalan dalam pertukaran data dapat terjadi apabila ada kegagalan perangkat jaringan. Pada PT Indonesia Power Jakarta kegagalan sistem jaringan saat pertukaran terjadi karena tidak berfungsinya WAN Optimizer atau router, untuk memperbaiki tim SYS akan melakukan maintance dengan waktu yang cukup lama. Hal tersebut dapat mengganggu kinerja karyawan dan mengurangi kualitas jaringan komputer, bila tidak ada peralihan jaringan secara cepat, tepat serta otomatis. Oleh karena itu dibutuhkannya Implementasi Hot Standby Router Protocol (HSRP). Dengan adanya implementasi tersebut dapat meningkatkan kualitas jaringan komputer dan mengatasi kegagalan jaringan tersebut