Pengaruh Pemberian Pakan Yang Berbeda Terhadap Variasi Morfologi Ikan Komet (Carassius auratus)

Abstract
ABSTRAKIkan komet (Carassius auratus) merupakan salah satu komoditas ikan hias yang digemari masyarakat karena keindahan dan pergerakan pada tubuhnya yang membuat masyarakat Indonesia tertarik terhadap ikan ini. Dengan semakin banyaknya masyarakat yang tertarik terhadap ikan ini maka diperlukan pembenihan ikam komet yang benar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian pakan alami dan pakan buatan terhadap hatching rate (HR) dan survival rate (SR) serta morfologi ikan komet. Metode penelitian ini secara deskriptif dengan menggunakan 2 perlakuan pemberian pakan alami yaitu chlorella sp dengan daphnia sp dan pellet PF800. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pemberian pakan alami (chlorella sp+daphnia sp) dan pakan pellet PF800 berpengaruh terhadap hatching rate (HR), survival rate (SR) dan morfologi ikan komet. Perlakuan pemberian pakan pellet PF800 menunjukkan hasil terbaik yaitu hatching rate (HR) sebesar 93,98% ; survival rate (SR) sebesar 85,12%. Hal ini dikarenakan jumlah nilai gizi pada pakan alami dan pellet PF800 sangat baik untuk pertumbuhan larva ikan komet sedangkan pakan alami memberikan warna tubuh pada ikan komet paling cerah bila dibandingkan dengan pakan pellet PF800. Kata kunci : Ikan komet, pellet, chlorella, daphnia