Abstract
Abstrak: Keputusan struktur modal adalah salah satu masalah terpenting dalam manajemen keuangan yang dapat berkontribusi untuk memaksimalkan nilai perusahaan. Demikian juga, keputusan struktur modal mempengaruhi biaya modal dan keputusan penganggaran modal. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji pengaruh variabel yang dipilih terhadap leverage sesuai dengan penyelidikan empiris Özde Öztekin, sebagian besar faktor penentu perusahaan, industri, dan makroekonomi adalah ukuran perusahaan, tangibilitas, leverage industri, laba, dan inflasi yang menghubungkan teori struktur modal berdasarkan pembiayaan perusahaan di perusahaan-perusahaan syariah di Indonesia menggunakan analisis regresi berganda. Sampel yang digunakan dari perusahaan yang konsisten terdaftar di Jakarta Islamic Index (JII) selama periode 2016 hingga 2018 yaitu sebanyak 18 perusahaan. Hasil menunjukkan bahwa variabel leverage industri memiliki hubungan yang positif dan signifikan dengan leverage sesuai dengan teori trade off, semakin besar leverage industri semakin tinggi pembiayaan hutang. Dan ada hubungan terbalik yang signifikan antara laba dan leverage mengacu pada teori pecking order, semakin banyak keuntungan yang diperoleh perusahaan semakin sedikit hutang yang digunakan Kata Kunci: Struktur modal, Perusahaan Syariah, Jakarta Islamic Index, Indonesia.